NZD/USD Rally Menuju 0,6250 di Tengah Membaiknya Data Ekonomi dari Selandia Baru
- NZD/USD melonjak di tengah membaiknya data ekonomi dari Selandia Baru.
- Survei Konsumen Westpac dan IKJ Bisnis Selandia Baru masing-masing membaik ke 88,9 dan 51,2.
- Komentar dovish dari para pejabat The Fed berkontribusi pada tekanan untuk melemahkan Dolar AS.
NZD/USD terus bergerak dalam lintasan ke atas yang dimulai pada 11 Desember, diperdagangkan lebih tinggi di sekitar 0,6240 selama sesi Eropa pada hari Senin. Dolar Selandia Baru (NZD) menguat terhadap Dolar AS (USD) didukung membaiknya data ekonomi Selandia Baru.
Westpac New Zealand mengungkapkan Survei Konsumen untuk kuartal keempat, yang menunjukkan perbaikan dari sebelumnya dari 80,2 menjadi 88,9. Indeks Kinerja Jasa (IKJ) Bisnis Selandia Baru untuk bulan November naik ke 51,2 dari sebelumnya 49,2. Pada hari Jumat, Indeks Kinerja Manufaktur (IKM) Bisnis Selandia Baru membaik ke 46,7 dari sebelumnya 42,5.
Di sisi lain, Presiden Fed Atlanta Raphael Bostic telah mengemukakan potensi penurunan suku bunga pada kuartal ketiga 2024, jika inflasi turun seperti yang diprakirakan. Sementara itu, Presiden Fed Chicago Austan Goolsbee tidak mengesampingkan kemungkinan penurunan suku bunga pada pertemuan Federal Reserve Maret mendatang.
Komentar dovish dari para pejabat Federal Reserve ini berkontribusi pada lonjakan harga obligasi Pemerintah AS, yang pada gilirannya menurunkan imbal hasil AS. Penurunan imbal hasil AS memberikan tekanan pada Indeks Dolar AS (DXY). DXY melayang di bawah 102,50, pada saat ini.
Para pelaku pasar mencari dorongan lebih lanjut dari kondisi ekonomi di kedua negara. Selandia Baru akan merilis Data Perdagangan, survei Keyakinan Bisnis Selandia Baru, dan Keyakinan Konsumen ANZ – Roy Morgan. Amerika Serikat akan merilis data Perumahan pada hari Selasa.