USD/KRW Sideways, Won Korea Ditopang oleh Data-Data Korea Selatan yang Optimis
- USD/KRW bergerak sideways dalam rentang perdagangan 1380,9 dan 1364,9.
- Won Korea terbantu oleh data-data Korea Selatan yang optimis.
- Data PDB dan PCE AS pada hari ini dan Jumat akan dicermati.
USD/KRW bergerak sideways, memasuki rentang perdagangan 1380,9 dan 1364,9 sejak Kamis pekan lalu. Pada saat berita ini ditulis, pasangan mata uang ini menguat ke 1374,6.
Bank of Korea (BoK) telah merilis data Indeks Survei Dunia Usaha (Business Survey Index/BSI) sektor manufaktur, yang menunjukkan peningkatan ke 73 pada bulan April dari 71 di bulan sebelumnya.
Selain itu, BoK juga merilis data Produk Domestik Bruto (PDB) Kuartal 1 2024, yang terlihat mencapai kenaikan 1,3% dibandingkan dengan pertumbuhan sebesar 0,6% dari kuartal sebelumnya. PDB Kuartal 1 secara tahunan juga meningkat ke 3,4% dibandingkan dengan 2,2% pada kuartal yang sama tahun sebelumnya. Keduanya mengalahkan estimasi yang masing-masing diprakirakan sebesar 0,6% dan 2,4%.
Data-data Korea Selatan yang optimis tersebut membantu Won Korea (KRW) bertahan terhadap Dolar AS. Di mana Indeks Dolar AS (DXY) saat ini kembali bergerak di bawah level 105, yang saat ini melemah sebesar 0,04%, yang sejauh ini sedang bergerak di 105,77.
Data Produk Domestik Bruto (PDB) dan Indeks Harga Belanja Konsumsi Pribadi (Personal Consumption Expenditures/PCE) AS akan dicermati para pedagang menuju akhir pekan ini untuk mendapatkan isyarat akan jalur kebijakan The Fed.
Menurut CME FedWatch Tool, pasar sebagian besar sekarang mengharapkan bahwa The Fed akan melakukan pemangkasan pada bulan September, dengan peluang sebesar 70,1%.