ANTM Anjok Hampir 7%, Mencatatkan Terendah Baru 2024 di Bawah 1.400
- Antam turun untuk hari kedua berturut-turut.
- Kejaksaan Agung mengatakan emas dalam kasus emas ilegal baru-baru ini hanya beredar di Indonesia.
- Semua perhatian tertuju pada data dari AS.
Saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) ditutup di 1.340, turun 6,94% hari ini. ANTM dibuka di 1.440 kemudian turun sepanjang hari ke terendah baru 2024 di 1.340, itu juga merupakan level terendah sejak pertengahan Desember 2020.
Dalam perkembangan terbaru dari kasus 109 ton emas Antam, Kejaksaan Agung melalui Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Ketut Sumedana mengatakan emas yang diproduksi dalam kasus ini hanya beredar di Indonesia. Sementara bahan bakunya berasal dari sumber-sumber yang berbeda, diduga dari luar negeri dan penambangan ilegal. Kasus ini bermula ketika para tersangka yang berjumlah enam orang diduga membubuhkan logo Antam pada emas sebanyak 109 ton yang diperoleh dari sumber-sumber lain dan kemudian mereka edarkan.
Harga emas batangan 1gr PT Aneka Tambang adalah Rp1.336.000, turun Rp13.000 dari hari sebelumnya Rp1.349.000.
Harga Emas (XAU/USD) masih diperdagangkan dalam kisaran Selasa. XAU/USD saat ini diperdagangkan di area 2.332, tampaknya para pedagang absen menjelang data IMP Jasa AS yang akan dirilis hari ini pukul 13:45 GMT (20:45 WIB). Data penting lainnya yang harus diperhatikan adalah Nonfarm Payrolls (NFP) AS pada hari Jumat untuk menentukan arah jangka pendek Emas selanjutnya.
Untuk level-level teknis ANTM, sisi atas dibatasi oleh 1.535 (area tertinggi 27, 28, dan 29 Mei) dan 1.670 (lower high 20 Mei). Tidak banyak level-level teknis sisi bawah yang terlihat dalam waktu dekat. Support untuk ANTM adalah angka bulat 1.300 dan 1.290 (area tertinggi 3 dan 7 Desember 2020).
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di 6.947,67, turun 2,14% hari ini. Indeks dibuka di 7.114,80 dan kemudian menorehkan terendah harian 6.934,94, level yang juga merupakan terendah baru 2024. Ini adalah kali kedua indeks ditutup di bawah 7.000 pada tahun ini.
IHSG telah membentuk tiga lower highs dalam tren menurun jangka pendek baru-baru ini yang bisa menjadi resistance untuk indeks. Tiga lower highs tersebut adalah 7.374,54 (tertinggi 20 Mei), 7.308,13 (tertinggi 28 Mei), dan 7.149,19 (tertinggi 4 Juni). Untuk sisi bawah, indeks memiliki support di area 6.909,68 (area terendah 15, 16, dan 22 November 2023), dan angka bulat 6.900.
Grafik Harian ANTM