ANTM Naik untuk Hari Kedua, Sisi Atas Masih Dibatasi oleh Ujung Atas Kisaran 1.260

  • ANTM naik untuk hari kedua berturut-turut.
  • XAU/USD menantikan Indeks Harga PCE Inti AS untuk mencari petunjuk mengenai penurunan suku bunga The Fed.
  • IHSG kembali berada di atas 7.000 untuk pertama kalinya sejak awal Juni.

Harga saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) ditutup di 1.250, naik 1,63% hari ini. ANTM dibuka di 1.235, turun ke terendah hari 1.230 pada satu jam pertama perdagangan kemudian naik ke tertinggi hari 1.265. ANTM menghabiskan waktu menuju penutupan di area tertinggi hari. Ini adalah kenaikan hari kedua berturut-turut bagi ANTM, tetapi belum menunjukkan penguatan yang signifikan.

Sejalan dengan harga saham, harga emas batangan 1gr PT Aneka Tambang hari ini adalah Rp1.360.000, naik Rp10.000 dibandingkan harga kemarin Rp1.350.000. Selain itu harga emas batangan 1kg PT Aneka Tambang adalah Rp1.300.600.000, naik Rp10.000.000 dari harga kemarin Rp1.290.600.000. Harga di atas adalah harga dasar, belum termasuk Pajak PPh 0,25%.

Harga Emas (XAU/USD) diperdagangkan di area $2.323, melanjutkan kenaikan kuat yang terjadi kemarin. XAU/USD kemungkinan akan mengalami volatilitas yang tajam di seputar rilis data Indeks Harga Belanja Konsumsi Pribadi/Personal Consumption Expenditures (PCE) inti untuk bulan Mei, pengukur inflasi yang disukai The Fed, pada pukul 12:30 GMT (19:30 WIB). PCE inti diprakirakan mereda ke 2,6% dari sebelumnya 2,8% pada basis tahunan dan diprakirakan turun ke 0,1% dari 0,2% pada basis bulanan. Hasil yang lebih rendah dari prakiraan dapat mendukung XAU/USD, karena penurunan PCE inti pada akhirnya bisa mengarah ke penurunan suku bunga The Fed, kondisi itu bisa memperlemah Dolar AS.

ANTM pada dasarnya berada dalam kisaran 1.260 dan 1.215. ANTM perlu menembus kisaran ini untuk kemudian bisa menetapkan arah pergerakan jangka pendek. Untuk sisi atas, ANTM memiliki resistance di 1.260 (area tertinggi 14, 21, dan 24 Juni 2024), angka bulat 1.300 (terendah 7 Juni), dan 1.410 (area terendah 6 dan 7 Februari). Di sisi bawah, level-level support di 1.175 (terendah 2024), 1.165 (area terendah 12 November 2020 dan 2 Desember 2020), dan 1.140 (area tertinggi 4, 5, dan 6 November 2020).

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Indonesia ditutup di 7.063,57, naik 1,37%. Indeks dibuka di 6.989,24 dan mencatatkan tertinggi hari di 7.084,62. Indeks kembali berada di atas 7.000 setelah merosot di bawahnya pada awal Juni. Indeks LQ45 ditutup di 887,73, naik 1,52% hari ini. Top gainer dalam indeks LQ45 adalah ARTO di 2.410 (+9,55%). Sementara itu, top loser-nya adalah GGRM di 18.100 (-2,43%).

Di sisi atas, IHSG memiliki resistance di 7.149,19 (lower high 4 Juni), dan 7.308,13 (lower high 28 Mei). Sedangkan untuk sisi bawah, indeks memiliki support di 7.000 (level psikologis), 6.895,83 (area terendah 22 November 2023, terendah 7 Juni 2024), dan 6.830,73 (area terendah 12, 13, dan 21 Juni).

Grafik Harian ANTM

Bagikan: Pasokan berita