ANTM Mundur setelah Mencatatkan Tertinggi Baru Mingguan di 1.315 hari ini
- ANTM mematahkan kenaikan berturut-turutnya hari ini.
- Kejaksaan Agung menyita 7,7 kilogram emas.
- XAU/USD menantikan pernyataan Ketua The Fed Powell hari ini.
Harga saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) ditutup di 1.295, turun 0,77% hari ini. ANTM dibuka di 1.310, mencatatkan tertinggi hari 1.315 pada satu jam pertama perdagangan lalu turun sepanjang hari menuju penutupan. ANTM mematahkan penutupan positif tiga hari berturut-turutnya, kesulitan untuk mempertahankan diri di atas 1.300.
Penurunan ANTM terjadi di tengah kelanjutan kasus yang terkait dengan PT Aneka Tambang. Hari ini, Kejaksaan Agung menyita 7,7 kilogram emas dalam bentuk batangan. Kejaksaan belum menginformasikan asal emas tersebut. Sampai saat ini penyidik telah memeriksa hampir 100 saksi. Kasus ini sendiri telah membuat enam mantan General Manager PT Antam menjadi tersangka. Kasus ini bermula ketika para tersangka diduga membubuhkan logo Antam pada emas yang diperoleh dari sumber lain kemudian mereka edarkan.
Harga emas batangan PT Aneka Tambang tampaknya mengabaikan penurunan harga saham perusahaan ini dan perkembangan kasus yang disebutkan di atas. Harga emas batangan 1gr PT Aneka Tambang hari ini adalah Rp1.368.000, naik Rp5.000 dibandingkan harga kemarin Rp1.363.000. Selain itu harga emas batangan 1kg PT Aneka Tambang adalah Rp1.308.600.000, naik Rp5.000.000 dari harga kemarin Rp1.303.600.000. Harga di atas adalah harga dasar, belum termasuk Pajak PPh 0,25%.
Harga Emas (XAU/USD) di area 2.324, turun 0,31% pada saat penulisan. Pada dasarnya XAU/USD terjebak di dalam kisaran 2.320-2.337 sejak Jumat lalu. Emas tidak menunjukkan pergerakan yang signifikan di tengah Federal Reserve (The Fed) yang masih enggan berkomitmen pada penurunan suku bunga. Para investor menantikan pernyataan Ketua The Fed Powell di ECB Forum hari ini untuk mencari petunjuk terkait kebijakan moneter bank sentral di masa depan. Forum ini juga akan dihadiri oleh Presiden ECB Lagarde.
ANTM tampaknya kesulitan mempertahankan harga di atas 1.300 setelah menembusnya kemarin. Jika ANTM melanjutkan kenaikan yang dimulai dari minggu lalu, saham ini bisa menghadapi resistance di 1.410 (area terendah 6 dan 7 Februari), 1.500 (level psikologis), dan 1.670 (tertinggi 20 Mei). Untuk sisi bawah, penurunan bisa ditopang oleh support di 1.260 (ujung atas kisaran sebelumnya), 1.175 (terendah 2024), dan 1.165 (area terendah 12 November 2020 dan 2 Desember 2020).
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Indonesia ditutup di 7.125,15, turun 0,20% hari ini. IHSG dibuka di 7.150,47, mencatatkan tertinggi hari di 7.176,86, dan terendah hari di 7.099,05. Indeks ini mematahkan penutupan positif delapan hari perdagangan berturut-turut sebelumnya. Meskipun demikian, IHSG masih mempertahankan diri di atas 7.000. Perlu dilihat apakah ini hanya jeda dari tren naik jangka pendek atau awal dari kelanjutan penurunan yang dimulai sejak pertengahan Mei. Indeks LQ45 ditutup di 892,72, turun 0,44% hari ini. Top gainer dalam indeks LQ45 adalah BRPT di 1.175 (+3,98%). Sementara itu, top loser-nya adalah KLBF di 1.440 (-4,32%).
Untuk sisi bawah, indeks ditopang support 7.000 (level psikologis), 6.895,83 (area terendah 22 November 2023, terendah 7 Juni 2024), dan 6.830,73 (area terendah 12, 13, dan 21 Juni). Untuk sisi atas, IHSG memiliki resistance di 7.149,19 (lower high 4 Juni), 7.308,13 (lower high 28 Mei), dan 7.454,44 (tertinggi sepanjang masa yang diraih pada pertengahan Maret).