Emas Menuju Tertinggi Baru Sepanjang Masa sementara Pedagang Pertimbangkan ECB dan PDB AS yang akan datang

  • Emas menguat pada sesi perdagangan Eropa pada hari Kamis, menjelang pertemuan ECB dan rilis PDB AS.
  • Ketegangan meningkat antara Ketua The Fed Powell dan Presiden AS Trump setelah pertemuan The Fed hari Rabu.
  • Harga Emas bergerak menuju titik tertinggi baru sepanjang masa, yang dapat terjadi kapan saja.

Harga Emas (XAU/USD) mencetak tertinggi baru mingguan dalam satu jam terakhir dan sangat dekat dengan rekor tertinggi baru yang, untuk saat ini, masih berada di $2.790,11. Bullion tidak dapat mencapainya pada hari Rabu setelah keputusan suku bunga Federal Reserve (The Fed) yang cukup hawkish. Elemen utama yang menarik semua perhatian adalah reaksi Ketua The Fed Jerome Powell terhadap pertanyaan terkait Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dan seruannya yang persisten untuk suku bunga dan biaya pinjaman yang jauh lebih rendah. 

Bentrokan akan terjadi, yang tampaknya pasti, antara Gedung Putih dan Federal Reserve. Ketua The Fed Powell terus-menerus menolak untuk memberikan komentar atas pertanyaan dari jurnalis seputar Presiden Trump. Sikap hawkish dari The Fed adalah pesan kepada Presiden Trump bahwa The Fed tetap independen dan perlu melihat pelemahan yang jelas dan tidak ambigu dalam data untuk mendorong tindakan lebih lanjut.

Intisari Penggerak Pasar Harian: Menimbun Logam Mulia

  • Pasar menganggap keputusan suku bunga The Fed cukup hawkish karena The Fed tampaknya tidak terburu-buru untuk menurunkan suku bunga AS, Bloomberg melaporkan.
  • Lonjakan pengiriman emas ke AS telah menyebabkan kekurangan emas batangan di London, saat para pedagang mengumpulkan stok senilai $82 miliar di New York karena ketakutan akan tarif pemerintahan Trump, Financial Times melaporkan. 
  • Gold Bar Integrity Database, yang dikembangkan oleh London Bullion Market Association, telah diluncurkan. Database ini akan melacak logam mulia untuk mencegah pasokan dari geng kriminal atau zona konflik berakhir di brankas bank dan menghentikan batangan palsu yang dicap dengan logo kilang besar memasuki pasar, Bloomberg melaporkan. 
  • Data Produk Domestik Bruto (PDB) AS untuk kuartal keempat 2024 akan dirilis pada pukul 13:30 GMT (20:30 WIB). 

Analisis Teknis: Waspadai Sprint-nya

Meskipun keputusan suku bunga The Fed pada hari Rabu cukup hawkish, itu tidak berarti bahwa Emas dilarang bergerak lebih tinggi. Dalam laporan PDB AS yang dijadwalkan pada Kamis ini, komponen Belanja Konsumsi Pribadi (Personal Consumption Expenditures/PCE) dapat memicu kenaikan harga Emas lainnya, terutama jika angkanya lebih rendah dari yang diprakirakan. Itu akan berarti perlambatan dalam metrik inflasi, yang dapat dengan cepat membawa Emas ke tertinggi sepanjang masa $2.790.

Garis support pertama berada di $2.721, semacam double top di bulan November dan Desember yang ditembus pada 21 Januari. Tepat di bawahnya, $2.709 (terendah 23 Oktober 2024) menjadi titik fokus sebagai support kedua yang dekat. Jika kedua level yang disebutkan di atas ditembsu, carilah penurunan kembali ke $2.680 dengan sell-off penuh. 

Sebaliknya, tertinggi sepanjang masa $2.790 sekarang sangat dekat, kurang dari 1% dari level-level saat ini. Begitu di atasnya, tertinggi baru sepanjang masa akan muncul. Sementara itu, beberapa analis dan ahli strategi telah memprakirakan target $3.000, tetapi $2.800 tampaknya menjadi titik awal yang baik sebagai resistance berikutnya di sisi atas. 

XAU/USD: Grafik Harian

pertanyaan umum seputar The Fed

Kebijakan moneter di AS dibentuk oleh Federal Reserve (The Fed). The Fed memiliki dua mandat: mencapai stabilitas harga dan mendorong lapangan kerja penuh. Alat utamanya untuk mencapai tujuan ini adalah dengan menyesuaikan suku bunga. Ketika harga naik terlalu cepat dan inflasi berada di atas target The Fed sebesar 2%, Bank sentral ini menaikkan suku bunga, meningkatkan biaya pinjaman di seluruh perekonomian. Hal ini menghasilkan Dolar AS (USD) yang lebih kuat karena menjadikan AS tempat yang lebih menarik bagi para investor internasional untuk menyimpan uang mereka. Ketika inflasi turun di bawah 2% atau Tingkat Pengangguran terlalu tinggi, The Fed dapat menurunkan suku bunga untuk mendorong pinjaman, yang membebani Greenback.

Federal Reserve (The Fed) mengadakan delapan pertemuan kebijakan setahun, di mana Komite Pasar Terbuka Federal (Federal Open Market Committee/FOMC) menilai kondisi ekonomi dan membuat keputusan kebijakan moneter. FOMC dihadiri oleh dua belas pejabat The Fed – tujuh anggota Dewan Gubernur, presiden Federal Reserve Bank of New York, dan empat dari sebelas presiden Reserve Bank regional yang tersisa, yang menjabat selama satu tahun secara bergilir.

Dalam situasi ekstrem, Federal Reserve dapat menggunakan kebijakan yang disebut Pelonggaran Kuantitatif (QE). QE adalah proses yang dilakukan The Fed untuk meningkatkan aliran kredit secara substansial dalam sistem keuangan yang macet. Ini adalah langkah kebijakan non-standar yang digunakan selama krisis atau ketika inflasi sangat rendah. Ini adalah senjata pilihan The Fed selama Krisis Keuangan Besar pada tahun 2008. Hal ini melibatkan The Fed yang mencetak lebih banyak Dolar dan menggunakannya untuk membeli obligasi berperingkat tinggi dari lembaga keuangan. QE biasanya melemahkan Dolar AS.

Pengetatan kuantitatif (QT) adalah proses kebalikan dari QE, di mana Federal Reserve berhenti membeli obligasi dari lembaga keuangan dan tidak menginvestasikan kembali pokok dari obligasi yang dimilikinya yang jatuh tempo, untuk membeli obligasi baru. Hal ini biasanya berdampak positif terhadap nilai Dolar AS.

 

Bagikan: Pasokan berita